1.1.1 Pengertian Peta
×

×

Peta menurut Badan Informasi Geospasial (BIG), merupakan wahana penyimpanan dan penyajian data kondisi lingkungan yang digunakan sebagai sumber informasi bagi pemangku kebijakan.

International Cartographic Association (ICA), peta adalah gambaran bentuk permukaan bumi pada suatu bidang datar yang diperkecil menggunakan skala tertentu.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), peta diartikan sebagai gambar atau lukisan diatas secarik kertas, yang menunjukkan letak daratan, laut, sungai, pegunungan, dan sebagainya. Adapun pengertian peta menurut beberapa orang, yaitu:

Menurut Aryono Prihandito :

  • Aryono Prihandito

(Dalam Kartografi Dasar, 2017: 29), peta mengandung arti komunikasi, artinya merupakan suatu sinyal atau saluran antara pengirim pesan (pembuat peta) dengan penerima pesan (pembaca peta), dengan demikian peta digunakan untuk mengirim pesan yang berupa informasi tentang realita dalam wujud berupa gambar. Agar pesan (gambar) tersebut dapat dimengerti maka harus ada bahasa yang antara pembuat peta dan pembaca peta.

















Jadi, setelah dijabarkan dari beberapa pengertian diatas peta adalah gambaran bentuk permukaan bumi pada suatu bidang datar yang diperkecil menggunakan skala tertentu.